Yuniar, Nur Haliza (2025) Peran Pendidik Agama Islam dalam Menumbuhkan Kepekaan Sosial Pada Subjek Didik Kelas VI di SD Muhammadiyah Aimas. S1 thesis, Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong.
![[thumbnail of Nur Haliza Yuniar-148623021017.pdf]](http://eprints.unimudasorong.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Nur Haliza Yuniar-148623021017.pdf - Supplemental Material
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini berfokus pada peran Pendidik Agama Islam dalam menumbuhkankepekaan sosial pada subjek didik kelas VI di SD Muhammadiyah Aimas.Kepekaan sosial merupakan salah satu dimensi penting dalam pembentukankarakter individu yang melibatkan kemampuan untuk memahami, merasakan, danmerespons kondisi sosial di sekitarnya. Pendidikan agama memiliki peran strategisdalam pengembangan nilai-nilai tersebut, terutama di jenjang sekolah dasar yangmerupakan fase awal pembentukan karakter anak.Rumusan masalah dalampenelitian ini mencakup dua aspek utama, yaitu: (1) Bagaimana peran PendidikAgama Islam dalam menumbuhkan kepekaan sosial pada subjek didik di SDMuhammadiyah Aimas? dan (2) Apa saja faktor pendukung dan penghambat yangmemengaruhi pelaksanaan peran Pendidik Agama Islam dalam kontekstersebut?Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi danmenganalisis secara mendalam peran Pendidik Agama Islam dalam membentukkepekaan sosial subjek didik, serta untuk mengeksplorasi faktor-faktor yang dapatmemperkuat atau menghambat keberhasilan peran tersebut. Penelitian inimenggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, yangmemungkinkan peneliti untuk memahami fenomena secara holistik dankontekstual. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui teknik wawancaramendalam, observasi partisipatif, dan dokumentasi. Proses analisis data dilakukansecara deskriptif dengan pendekatan tematik untuk memberikan gambaran yangjelas dan komprehensif terkait topik yang diteliti.Hasil penelitian menunjukkanbahwa Pendidik Agama Islam memiliki peran signifikan dalam menumbuhkankepekaan sosial pada subjek didik melalui pembelajaran berbasis nilai-nilai agama,penerapan metode pembelajaran yang interaktif, serta pemberian keteladanandalam kehidupan sehari-hari. Adapun faktor pendukung meliputi kurikulum yangrelevan, lingkungan sekolah yang kondusif, serta kerjasama dengan orang tua.Disisi lain, faktor penghambat meliputi keterbatasan waktu pembelajaran,kurangnya fasilitas pendukung, serta tantangan dalam mengintegrasikan nilai-nilaiagama dengan kehidupan sosial subjek didik. Penelitian ini diharapkan dapatmemberikan kontribusi akademik dan praktis dalam pengembangan metodepembelajaran yang efektif untuk meningkatkan kepekaan sosial subjek didik.Temuan penelitian ini juga diharapkan dapat menjadi rujukan bagi pendidik,pengelola sekolah, dan pemangku kebijakan dalam merancang program pendidikanyang berorientasi pada pembentukan karakter berbasis nilai-nilai agama.
Item Type: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Agama Islam, Kepekaan Sosial, Peserta Didik |
Subjects: | 200 AGAMA > 297 Islam > 297.7 Perkembangan Islam > 297.77 Pendidikan Agama Islam 300 ILMU SOSIAL > 370 Pendidikan > 370.7 Pendidikan Ilmu Kependidikan > 370.72 Riset Penelitian Ilmu Pendidikan, Riset Penelitian Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Agama Islam (FAI) > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | UNIMUDA Administrator Sorong |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 11:47 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 12:55 |
URI: | http://eprints.unimudasorong.ac.id/id/eprint/566 |