Pola Peresepan Antibiotik Pada Pasien Ispa di Puskesmas Yembekiri Kabupaten Teluk Wondama

Mustopa, Mustopa (2024) Pola Peresepan Antibiotik Pada Pasien Ispa di Puskesmas Yembekiri Kabupaten Teluk Wondama. S1 thesis, Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong.

[thumbnail of TA-Mustopa -144810120059.pdf] Text
TA-Mustopa -144810120059.pdf

Download (2MB)

Abstract

Infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) adalah penyakit yang paling seringterjadi, disebabkan oleh virus atau bakteri. Papua Barat menduduki peringkat ketigatertinggi untuk kasus ISPA di Indonesia. Tingginya tingkat penggunaan antibiotikdi daerah ini menimbulkan berbagai permasalahan dan ancaman serius, terutamaterkait dengan resistensi bakteri terhadap antibiotik, khususnya di PuskesmasYembekiri. Penggunaan antibiotik yang tidak tepat dapat mempercepat munculnyaresistensi bakteri. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk memahamikarakteristik dan pola peresepan antibiotik pada pasien ISPA di PuskesmasYembekiri Kabupaten Teluk Wondama. Penelitian ini menggunakan desain analitikcross-sectional yang dilakukan di Puskesmas Yembekiri. Sampel diambil secaratotal sampling, dengan pendekatan retrospektif berdasarkan resep yang diberikankepada pasien ISPA selama periode Juli hingga Desember 2023, dengan total 185sampel. Karakteristik responden menunjukkan bahwa kelompok usia balita (35,1%)dan remaja (27,8%) lebih sering terkena ISPA dibandingkan kelompok usia lainnya.Selain itu, kejadian ISPA lebih tinggi pada laki-laki (62,9%) dibandingkanperempuan (37,1%). Jenis ISPA yang paling umum adalah Rhinosinusitis, denganpersentase 27,8%. Antibiotik yang paling sering digunakan adalah amoksisilin(19,6%), sefadroksil (12,4%), dan eritromisin (4,1%). Di antara ketiganya,amoksisilin adalah yang paling sering diresepkan, sebanyak 19,6%. Penggunaanantibiotik di Puskesmas Yembekiri telah sesuai dengan pedoman terapi ISPA yangditetapkan dalam Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 8 Tahun 2021 mengenaiPedoman Penggunaan Antibiotik.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Antibiotik, ISPA, Pola Peresepan.
Subjects: 600 TEKNOLOGI, ILMU TERAPAN
Divisions: Fakultas Sains Terapan (FST) > Farmasi
Depositing User: UNIMUDA Administrator Sorong
Date Deposited: 23 May 2024 10:48
Last Modified: 23 May 2024 10:48
URI: http://eprints.unimudasorong.ac.id/id/eprint/317

Actions (login required)

View Item
View Item